Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2010

HASIL KKN Mahasiswa FKIP UNTRI Balikpapan Di Taman Dan Kebun Penelitian Bukit Pringgondani Balikpapan

Gambar
Bunga Kenanga (Cananga odorata) Kenanga (Cananga odorata) adalah nama bunga dari pohon yang memiliki nama yang sama. Ada dua forma kenanga, yakni Cananga odorata forma macrophylla, yang dikenal sebagai kenanga biasa. Kemudian Cananga odorata forma genuina atau kenanga filipina, yang juga disebut ylang-ylang. Selain itu masih dikenal kenanga perdu (Cananga odorata varietas fruticosa), yang banyak ditanam sebagai hiasan di halaman rumah. Pohon kenanga Cananga odorata forma macrophylla tumbuh dengan cepat hingga lebih dari 5 meter per tahun dan mampu mencapai tinggi rata-rata 12 meter. Batang pohon kenanga lurus, dengan kayu keras dan cocok untuk bahan peredam suara (akustik). Memerlukan sinar matahari penuh atau sebagian, dan lebih menyukai tanah yang memiliki kandungan asam di dalam habitat aslinya di dalam hutan tadah hujan. Daunnya panjang, halus dan berkilau. Bunganya hijau kekuningan (ada juga yang bersemu dadu, tetapi jarang), menggelung seperti bentuk bintang laut, dan mengandung

HASIL KKN Mahasiswa FKIP UNTRI Balikpapan Di Taman Dan Kebun Penelitian Bukit Pringgondani Balikpapan

Gambar
Beringin Taiwan ( Ficus microcarfa ) Pada posting sebelumnya saya sedikit mengupas tentang jenis tanaman ficus. Jenis tanaman ini memang banyak jumlahnya. Kelebihan atau ciri khas jenis tanaman ini adalah memiliki akar yang menggantung, dimana akar gantung tumbuh atau keluar dari dahan dan menjuntai kebawah. Akar-akar yang tumbuh dibagian bawah akan tumbuh membesar kadang melingkari batangnya. Hal ini apabila kita biarkan akan mengurangi keindahan bentuk bonsai. Untuk itu akar yang tumbuh harus diseleksi dan harus dibuang, hanya akar yang kita pilih saja dibiarkan tumbuh dan membesar agar bonsai kelihatan lebih angker dan tua. Jenis ficus yaitu Beringin Taiwan ( ficus microcarfa ) saya tidak tahu dari mana asal muasal nama ini sehingga disebut beringin Taiwan mungkin bisa kita telusuri darimana asal nama tersebut. Apakah memang berasal dari negara Taiwan atau hanya sebutannya saja woulah hualam. Ciri-ciri Beringin Taiwan ini adalah : - Arah Batang atau cabang

HASIL KKN Mahasiswa FKIP UNTRI Balikpapan Di Taman Dan Kebun Penelitian Bukit Pringgondani Balikpapan

Gambar
Eceng gondok (Eichhornia crassipes) Eceng gondok atau enceng gondok (Latin:Eichhornia crassipes) adalah salah satu jenis tumbuhan air mengapung. Selain dikenal dengan nama eceng gondok, di beberapa daerah di Indonesia, eceng gondok mempunyai nama lain seperti di daerah Palembang dikenal dengan nama Kelipuk, di Lampung dikenal dengan nama Ringgak, di Dayak dikenal dengan nama Ilung-ilung, di Manado dikenal dengan nama Tumpe. Eceng gondok pertama kali ditemukan secara tidak sengaja oleh seorang ilmuan bernama Carl Friedrich Philipp von Martius, seorang ahli botani berkebangsaan Jerman pada tahun 1824 ketika sedang melakukan ekspedisi di Sungai Amazon Brasil.Eceng gondok memiliki kecepatan tumbuh yang tinggi sehingga tumbuhan ini dianggap sebagai gulma yang dapat merusak lingkungan perairan. Eceng gondok dengan mudah menyebar melalui saluran air ke badan air lainnya. Deskripsi Eceng gondok hidup mengapung di air dan kadang-kadang berakar dalam tanah. Tingginya sekitar 0,4 - 0,8 meter. Ti

HASIL KKN Mahasiswa FKIP UNTRI Balikpapan Di Taman Dan Kebun Penelitian Bukit Pringgondani Balikpapan

Gambar
Belimbing sayur (Averrhoa bilimbi) Belimbing sayur, belimbing wuluh, belimbing buluh, atau belimbing asam adalah sejenis pohon kecil yang diperkirakan berasal dari Kepulauan Maluku, dan dikembangbiakkan serta tumbuh bebas di Indonesia, Filipina, Sri Lanka, dan Myanmar. Tumbuhan ini biasa ditanam di pekarangan untuk diambil buahnya. Buahnya yang memiliki rasa asam sering digunakan sebagai bumbu masakan dan campuran ramuan jamu. Habitus Pohon tahunan dengan tinggi dapat mencapai 5-10m. Batang utamanya pendek dan cabangnya rendah. Batangnya bergelombang (tidak rata). Daunnya majemuk, berselang-seling, panjang 30-60 cm dan berkelompok di ujung cabang. Pada setiap daun terdapat 11 to 37 anak daun yang berselang-seling atau setengah berpasangan. Anak daun berbentuk oval. Bunga dan buah Buah tumbuh langsung dari batang. Buah belimbing sayur yang masak Bunganya kecil, muncul langsung dari batang dengan tangkai bunga berambut. Mahkota bunga lima, berwarna putih, kuning